Info

Omoo! Bukan Amplop, Warganet Bawa Cek Rp 30 Juta untuk Hadiah Pernikahan

Suara.com – Memberikan amplop berisi uang kepada kedua mempelai pengantin saat acara pernikahan, merupakan salah satu tradisi yang dilakukan di Indonesia.

Belakangan ini, seorang warganet yang tak diketahui identitasnya mencuri perhatian media sosial karena menghadiri pernikahan dengan memberikan cek uang secara langsung kepada pengantin.

Dalam video yang dibagikan oleh akun TikTok @varadinapictures belum lama ini, tampak seorang perempuan mengenakan kebaya bernuansa hitam bersama seorang lelaki datang ke sebuah acara pernikahan.

Alih-alih memberikan amplop layaknya tamu undangan pada umumnya, perempuan tersebut justru memberikan cek senilai Rp 30 juta.

Baca Juga:
Bikin Gemas, Warganet Ini Adakan Lomba Agustusan untuk Kucingnya

Rekaman tersebut memperlihatkan prosesi penyerahan cek yang telah dibingkai itu kepada kedua mempelai.

Tampak pengantin perempuan sebagai perwakilan menerima hadiah pemberian tersebut.

Kondangan bawa cek. [TikTok]
Kondangan bawa cek. [TikTok]

“Ke wedding bawa amplop (tanda silang). Ke wedding bawa cek (tanda centang),” tulis pemilik akun dalam keterangan pada videonya.

Nominal uang yang diberikan sebagai hadiah pernikahan serta bentuk pemberiannya berupa cek itu pun menarik atensi pengguna TikTok.

Video yang telah dilihat sebanyak lebih dari 309.900 penayangan dan disukai sebanyak lebih dari 21.300 kali oleh sesama pengguna TikTok itu menuai beragam komentar.

Baca Juga:
Sweet Banget, Suami Setia Antar Jemput Istrinya Naik Sepeda selama 28 Tahun

“Dijadiin cek, soalnya kalau pake amplop uang 30 juta ngga muat hahaha,” komentar @thiiya_94.

“Pasti yang bawa itu beberapa waktu ke depan bakalan bikin acara dan auto dikasih 30 juta juga. Anak Sulawesi pasti paham lah,” tulis akun @yannnnn95.

“Ini pasti dibales. Nantinya kalau yang ngasih juga adakan acara, kalau nggak dibales yang ada kita malu, kalau kita suku Bugis,” tambah @bebzrhyt86.

“Sulawesi keras boss, kalau nggak dibalikin pas orang itu bikin acara, siap-siap aja digosipin sana sini,” ungkap @cokelatcaramel.

Kondangan bawa cek. [TikTok]
Kondangan bawa cek. [TikTok]

“Niat banget ya ceknya dipigura gitu biar penyerahannya estetik,” sahut @nurcahaya_87.